Kalahkan Petahana, Khoirul Amin Resmi Pimpin Gerakan Pemuda Islam - Warta Global Jabar

Mobile Menu

Pendaftaran

Klik

More News

logoblog

Kalahkan Petahana, Khoirul Amin Resmi Pimpin Gerakan Pemuda Islam

Saturday, 22 February 2025


BANTEN - Gerakan Pemuda Islam (GPI) gelar Muktamar XI dengan mengusung tema: "Peran Pemuda Islam dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045".

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Korpri Serang, Provinsi Banten, pada Sabtu, (22/2/2025).

Salah satu agenda Muktamar GPI adalah
memilih Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (PP GPI) Periode 2025-2028.

"Iya benar, salah satu agenda yang penting dalam Muktamar GPI XI ini adalah regenerasi dan pemilihan Ketua Umun baru," ujar Maemun, Ketua Panlok saat di konfirmasi, minggu (23/2/2025) pagi.

Maemun juga menjelaskan, bahwa pemilihan tersebut telah dilaksanakan sabtu malam, dan telah terpilih Ketua Umum yang baru.

"Khairul Amin yang dulu menjabat sebagai Sekretaris Jenderal telah mengalahkan dua kandidat lainnya. Salah satunya adalah petahana, Veddrik Nugraha yang sebelumnya menjabat Ketua Umum PP GPI," tegas Maemun.

Penetapan Khoirul Amin sebagai Ketua Umum PP GPI terpilih periode 2025-2028 dibacakan oleh Pimpinan sidang tepat pulul 23.59 WIB.

Usai terpilih, Khoirul Amin menegaskan akan membawa GPi menjadi Organisasi yang mampu menjadi penggerak perubahan.



Selain itu, ia menyebut ada lima misi yang akan dijalankan dalam kepemimpinannya kedepan, menegakkan Nilai-nilai Keislaman dan Kemanusiaan, berkomitmen terhadap agama bangsa dan negara, meningkatkan pengetahuan dan kesejahteraan anggota, mencetak kader pemimpin yang berilmu dan berprestasi, dan bergerak dengan nafas dan semangat Amar ma'ruf nahi munkar.

"Saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. hakikatnya ini amanah dari PD dan PW GPI SE Indonesia untuk membawa GPI lebih baik ke depan dan mampu menjadi penggerak perubahan," Ucap Khairul Amin. 

"Terima kasih kepada semua peserta muktamar, dan seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan muktamar ini. Wabil khusus kepada PW GPI Banten sebagai panitia lokal," pungkasnya Amin.

KALI DIBACA

No comments:

Post a Comment